Pizza base:
Pizza dough-nya pake resep dari jamie oliver, aku modifikasi sedikit menyesuaikan bread machine-ku. Aku bikin 1/2 resep jadi seperti ini:
250 ml air hangat
2 sdm extra virgin olive oil
1/2 sdt garam
1/2 sdm gula pasir
500 gr tepung tipo "oo" atau bread flour
7 gr instant yeast
Topping:
tomato pasta/ pizza sauce
tuna kalengan, tiriskan
corn
onion, cincang
daun jeruk
oregano kering
salt and pepper
extra virgin olive oil
grated pizza cheese
Aku bikin pizza dough pake bread machine, masukkan bahan-bahan sesuai urutan. Pilih menu dough. Untuk cara bikin dough menggunakan tangan bisa dilihat di website jamie oliver yang ini ya...
Untuk topping, aku tumis sebentar aja onion, daun jeruk, tuna, dan corn. Beri garam dan black pepper.
Setelah bread machine berbunyi beep...panaskan oven 180C. Pindahkan adonan ke meja yang telah ditaburi tepung. Punch adonan dan bagi ke dalam 2 pizza tray yang telah diolesi olive oil. Gilas membentuk lingkaran. Olesi extra virgin olive oil. Spread tomato paste dengan punggung sendok. Taburi oregano. Tabur topping. Beri garam dan black pepper. Terakhir taburi pizza cheese.
Supaya crispy, pizza harus dimasukkan ke oven ketika oven sudah benar-benar panas. Panggang sampai pizza matang, crisp, dan kekuningan.
No comments:
Post a Comment